Thursday, March 10, 2011

Berkas Pernikahan KD-Raul Belum Lengkap

Berkas Pernikahan KD-Raul Belum Lengkap VIVAnews – Terhitung sejak tanggal 8 Maret 2011 kemarin, Posan resmi keluar dari grup band 'Kotak.'  Drummer Kotak itu memutuskan untuk meninggalkan grup band yang telah membesarkan namanya, lantaran sibuk dengan grup band barunya yang bernama ‘Winner.’

"Dia (Posan) mau membangun band barunya.  Dia juga punya beberapa proyek pribadi," kata vokalis Kotak, Tantri, di Rasuna Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 10 Maret 2011.  Band baru itu dibentuk Posan bersama Dodhy ‘Kangen Band.’

Tantri menegaskan, keluarnya Posan tidak disebabkan oleh persoalan apapun kecuali alasan kesibukannya di ‘Winner.’  "Nggak ada masalah kok.  Dia keluar baik-baik, pamit," kata pelantun 'Beraksi' itu.  Tanpa Posan, Kotak kini tinggal diisi tiga personel, yaitu Tantri, Chua dan Cella.

Untuk sementara ini, posisi drummer yang kosong gara-gara hengkangnya Posan, diisi oleh additional player.  "Drummer pengganti belum terpikirkan, nanti kita kasih keterangan selanjutnya," kata Tantri lagi.

Sebelumnya Tantri (vokal), Chua (Bass), Cella (gitar), dan Posan (drum) merupakan formasi kedua dari grup band Kotak.  Dengan formasi ini, nama Kotak kian kukuh di industri musik tanah air.  Beberapa penghargaan juga sempat diraih grup beraliran rock ini, di antaranya Anugerah Musik Indonesia ke-12 sebagai Duo/Grup Rock Terbaik.

Kini Kotak bertekad untuk terus maju meski tanpa Posan.  "Kotak masih tetap jalan kok.  Kan ada Tantri, Chua, Cella, dan Kerabat Kotak (nama fans Kotak)," ujar Tantri menutup perbincangan. (pet) • VIVAnews

No comments:

Post a Comment